Surung Charles Lamhot Dilantik Pj Bupati Dairi, Gubernur Sumut: Sinergi Harus Tetap Terjaga

    Surung Charles Lamhot Dilantik Pj Bupati Dairi, Gubernur Sumut: Sinergi Harus Tetap Terjaga
    Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin Ketika melantik Surung Charles Lamhot sebagai Pj Bupati Dairi

    MEDAN-Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin melantik Surung Charles Lamhot sebagai Pj Bupati Dairi. Pada kesempatan tersebut, Hassanudin mengingatkan untuk terus menjaga sinergi dengan baik. 

    "Mengingat perekonomian Dairi tahun 2023 tumbuh sebesar 5, 04%, lebih tinggi jika dibandingkan pencapaian tahun 2022, yang tumbuh sebesar 4, 21%. Maka, sinergi harus terus terjaga oleh Pj Bupati baru, dalam pelaksanaan program-program pembangunan, sinergi pembangunan kabupaten dengan provinsi dan nasional, juga sinergi lintas sektor dengan forkopimda, instansi vertikal, serta semua stakeholder juga harus kita jaga dengan baik, bahkan terus kita tingkatkan, ” kata Hassanudin usai melantik Pj Bupati Dairi di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman 41, Medan, Jumat (26/4/2024)

    Hassanudin optimis, Charles dapat melaksanakan tugas dengan baik. Mengingat Charles merupakan seorang Sekretaris Daerah Daerah Kabupaten Dairi. 

    "Beliau (Charles) sudah mendalami tugas-tugas pembangunan, beliau melanjutkan program pembangunan di Dairi, serta menjaga kondusivitas wilayah, "ujar Hassanudin

    Adapun tugas utama yang penting dilaksanakan Charles, antara lain menjaga kondusivitas wilayah dan melanjutkan pembangunan di Dairi. Selain itu, salah satu yang saat ini mendesak adalah memfasilitasi pelaksanaan persiapan Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2024 Kabupaten Dairi , serta menjaga netralitas ASN.

    Hassanudin juga meminta Pj Bupati Dairi untuk segera membentuk Tim Desk Pilkada, untuk mendukung dan melaksanakan pemantauan, menginventarisir permasalahan yang ada dan memberikan saran penyelesaian permasalahan pelaksanaan Pilkada. Ia pun mengajak seluruh pihak untuk mengantisipasi gejolak politik sekecil apapun.

    Tidak hanya itu, Hassanudin juga mengingatkan beberapa arahan Presiden yang disampaikannya kepada para kepala daerah beberapa waktu lalu. Mulai dari pengendalian inflasi, mengalokasikan anggaran untuk stimulus ekonomi, mewaspadai dampak super el nino, menyederhanakan tata kelola khususnya perizinan bagi investor. 

    "Hingga mendukung program prioritas pemerintah seperti penurunan kemiskinan ekstrem, pemberantasan dan hilirisasi industri, "kata Hassanudin. 

    ementara itu, Pj Bupati Dairi Surung Charles Lamhot Bantjin siap melaksanakan arahan Pj Gubernur, khususnya menjaga netralitas dan melanjutkan pembangunan di Dairi. Ia juga menyebut Pemerintah Kabupaten Dairi telah mengimbau agar ASN di Dairi untuk menjaga netralitasnya pada saat pilkada serentak. 

    Selain pelantikan, Pj Bupati Dairi, pada kesempatan tersebut juga dilakukan pelantikan Ernawati Berutu Surung Bantjin sebagai Pj Ketua TP PKK Dairi oleh Pj Ketua TP PKK Sumut Dessy Hassanudin.

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pasca Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal,...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Giat Safari Ramadhan, Wakil Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hewan Karnivora Kerap Ditebar OTK di Perairan Danau Toba, Warga Minta Dirpolairud Sumut dan PSDKP Tindak Tegas Pelakunya
    Salah Satu Media Online Sebutkan WBP Main Medsos, Nimrot Sihotang Gerak Cepat
    Orang Tua Siswa Keluhkan Kebijakan Sekolah Yayasan Pendidikan Islam Haji Masri
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Lestarikan Lubuk Larangan, DKP Sumut Bersama Dishanpangkan Simalungun Lepasliarkan Ribuan Benih Ikan Nila
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Berkas Perkara Dinyatakan Lengkap, Achiruddin Hasibuan dan Barang Bukti Dilimpahkan ke Kejari Medan
    Salah Satu Media Online Sebutkan WBP Main Medsos, Nimrot Sihotang Gerak Cepat
    Hadiri Giat Safari Ramadhan, Wakil Bupati Simalungun: "Puasa Mengandung Didikan Mental dan Spiritual
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Judi Batu Goncang Beroperasi Lagi di Komplek Cemara Asri, Omset Ratusan Juta
    Kasus Amrick Singh No Viral No Justice, Mahfud MD Diminta Selidiki Dana 20 Miliar Dari Polda Sumut
    Dukung Dunia Pendidikan, Regal Springs Indonesia Sosialisasikan Pentingnya Konsumsi Protein Ikan Kepada Anak Didik
    Naruh Harapan Besar, Masyarakat Perdagangan Nyatakan Siap Menangkan Anton-Benny di Pilkada Simalungun 2024

    Ikuti Kami