Bayar Zakat Secara Online, BRI Bersama Baznas Sumut Jalin Kerjasama

    Bayar Zakat Secara Online, BRI Bersama Baznas Sumut Jalin Kerjasama
    Regional Chief Executive Officer BRI Medan Aris Hartanto didampingi Branch Manager BRI Medan Thamrin Zulherman Isfia dan Regional Head BRI Medan usai tanda tangan MoU bersama Ketua Baznas Provinsi Sumut, Prof DR H Mohammad Hatta beserta wakil ketua Baznas Sumut, di Menara BRI, lantai 10, Jalan Putri Hijau Nomor 2A Medan, Jumat (4/8).

    MEDAN - Bank Rakyat Indonesia Regional Office Medan melaksanakan penandatanganan perjanjian kerja sama (MoU) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), terkait penerimaan pembayaran dan fasilitas perbankan lainnya, di Menara BRI, lantai 10, Jalan Putri Hijau Nomor 2A Medan, pada Jumat, 4 Agustus 2023 lalu.

    Adapun, pembukaan rekening untuk pembayaran zakat, infak dan sedekah ini dilakukan di BRI Branch Office Medan Thamrin.

    Penandatangan MoU saat itu, dilakukan Regional Chief Executive Officer BRI Medan, Aris Hartanto didampingi Branch Manager BRI Medan Thamrin, Zulherman Isfia dan Ketua Baznas Provinsi Sumut, Prof DR H Mohammad Hatta. 

    Turut hadir, para wakil ketua Baznas Sumut beserta para Regional Head BRI Medan dan para Branch Manager BRI Medan Kota.

    Regional Chief Executive Officer BRI Medan, Aris Hartanto mengatakan, bahwa penerimaan pembayaran zakat, infak dan sedekah ini dilakukan secara online menggunakan Virtual Account (Briva) yang terhubung melalui akses API BRI (BRIAPI), di aplikasi Baznas Sumut. 

    Selain itu, lanjut Aris, pihaknya juga sekaligus menerbitkan dan mengenalkan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

    Dalam hal ini, sambungnya, BRI akan menginformasikan kepada nasabah dan tidak terbatas ke masyarakat umum tentang layanan penerimaan pembayaran zakat, infak dan sedekah Baznas Sumut melalui BRI di unit-unit kerja BRI di Sumut.

    "Bagi masyarakat dan nasabah BRI yang ingin ikut berkontribusi dalam pembayaran zakat, infak dan sedekah ini, bisa melalui transfer online ke rekening Baznas Sumut di BRI, " ujar Aris didampingi Branch Manager BRI Medan Thamrin, Zulherman Isfia, Rabu (9/8).

    Ia berharap, dengan kerja sama ini, dapat semakin mempermudah masyarakat yang ingin melakukan pembayaran zakat, infak dan sedekah dengan memanfaatkan jaringan BRI yang sangat luas serta tersebar di seluruh Indonesia, khususnya di Sumut. Sehingga penghimpunan zakat, infak dan sedekah semakin meningkat.

    "Setelah kita melakukan penandatangan MoU, kita pun bersama-sama melaksanakan Salat Jumat bersama di masjid, di Menara BRI lantai 9, di mana Ketua Baznas Sumut, Prof DR H Mohammad Hatta yang saat itu mejadi Khatib sekaligus Imamnya, " tandasnya. (Alam/D)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Ditandai Penyerahan Mesin Babat, Dishanpangkan...

    Artikel Berikutnya

    Asik Berenang, Seorang Pemuda Gereja HKBP...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Salah Satu Media Online Sebutkan WBP Main Medsos, Nimrot Sihotang Gerak Cepat
    Kasat Reskrim Polrestabes Medan Dinilai Tidak Profesional Tangani Kasus, Penasehat Hukum Kodam l/BB Angkat Bicara
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Ditandai Penyerahan Mesin Babat, Dishanpangkan bersama Forkopincam Girsang Sipangan Bolon Bersihkan Kiri Jalan dan Parit Jalinsum
    Lestarikan Lubuk Larangan, DKP Sumut Bersama Dishanpangkan Simalungun Lepasliarkan Ribuan Benih Ikan Nila
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Berkas Perkara Dinyatakan Lengkap, Achiruddin Hasibuan dan Barang Bukti Dilimpahkan ke Kejari Medan
    PT Toba Pulp Lestari Bangun Fasilitas Sanitasi di Mesjid Al Ikhlas Desa Bosar Nauli
    Gubernur Edy Rahmayadi dan DPRD Sumut Tandatangani Keputusan Bersama Ranperda P-APBD 2023
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Judi Batu Goncang Beroperasi Lagi di Komplek Cemara Asri, Omset Ratusan Juta
    Kasus Amrick Singh No Viral No Justice, Mahfud MD Diminta Selidiki Dana 20 Miliar Dari Polda Sumut
    Dukung Dunia Pendidikan, Regal Springs Indonesia Sosialisasikan Pentingnya Konsumsi Protein Ikan Kepada Anak Didik
    Naruh Harapan Besar, Masyarakat Perdagangan Nyatakan Siap Menangkan Anton-Benny di Pilkada Simalungun 2024

    Ikuti Kami