SIMALUNGUN-Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi, S.sos, MM bersama unsur Forkopimda menghadiri Peluncuran Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati - Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil dan Gubernur Wakil Gubernur, berlangsung di Open Stage Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Simalungun, Kamis (30/05/2024).
Peluncuran Tahapan Pemilu ini ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Ketua KPU Simalungun di saksikan oleh Wakil Bupati dan Unsur Forkopimda, dilanjutkan dengan Peluncuran Maskot KPU MANDUDA (Simalungun Rayakan Dan Dukung Pilkada).
Baca juga:
Tony Rosyid: Komunikasi Yes, Koalisi No
|
Wakil Bupati Simalungun dalam sambutan nya menyampaikan apresiasi KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Simalungun yang telah melaksanakan tahapan pemilihan umum kepala daerah.
"Sesuai dengan PKPU 2024 tahapan dan jadwal kepala daerah tahun 2024 sudah di atur, dan puncak nya akan dilaksanakan Pilkada pada tanggal 27 November, "kata Wakil Bupati
Disampaikan Wakil Bupati, momentum ini menentukan arah suksesnya Pilkada di Simalungun, untuk itu sosialisasi kan kepada masyarakat bahwa tahapan Pilkada sudah di mulai.
"Sosialisasi adalah kunci keberhasilan Pilkada tahun ini, Pemilu yang berkualitas di tandai dengan tinggi nya semangat masyarakat ke TPS, "ujar Wakil Bupati.
Baca juga:
Tony Rosyid: SBY Bukan 'Bapak Plin Plan'
|
Selanjutnya Wakil Bupati menyampaikan bahwa pendaftaran Bupati dan Wakil Bupati akan di mulai tanggal 27-29 Agustus 2024 mendatang.
Wakil Bupati Berharap kepada penyelenggara agar taat dengan asas Pemilu. "Keberhasilan pemilihan ini tidak tertumpu pada KPU dan Bawaslu saja, tetapi juga Pemerintah dan semua Stakeholder, "ucap Wakil Bupati.
"Terus jalin komunikasi dan koordinasi yang baik. Kami Pemerintah siap membantu mensukseskan Pemilu Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Tahun 2024-2029, "kata Wakil Bupati menambahkan.
Sebelum nya Ketua KPU Kabupaten Simalungun Johan Septian Pradana menyampaikan, KPU sudah melantik PPK pada tanggal 16 Mei 2024 lalu, dan 1.239 Anggota PPS pada tanggal 26 Mei 2024 yang lalu.
"Untuk tahapan selanjutnya nya, KPU akan menerima Pendaftaran Pantarlih (Petugas Pemutakhiran Data Pemilih) pada tanggal 5 - 12 Juni dan KPPS 17-28 September 2024 mendatang, "kata Johan.
Dalam kesempatan itu, Johan mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Simalungun yang telah memberikan bantuan dan mendukung mensukseskan Pilkada Tahun 2024.
"Menjadi harapan kita bersama, penyelenggaraan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun dapat terselenggara dengan baik, aman dan damai sehingga memberi manfaat bagi kita semua di Tanoh Habonaron Do Bona, "kata Johan.
Tampak Hadir antara lain, Wakapolres Simalungun Kompol Hendrik Situmorang, mewakili Dandim 0207/Sml Kapten Inf. Ricard Pasaribu, KPU Prov. Sumut diwakili Rina Juraina, Kaban Kesbangpol Arifin Nainggolan, Camat Girsang Sipangan Bolon Oslando Nainggolan, Ketua MUI H Ki darjat Purba, Ketua Bawaslu Adila Feruari Purba, perwakilan Partai politik dan ormas keagamaan dan Kepemudaan.